SOP  Butler Untuk Tamu Hotel

SOP  Butler Untuk Tamu Hotel

SOP  Butler Untuk Tamu Hotel

IDEBIZ.ID Industri yang sedang berkembang pesat di Indonesia saat ini yaitu industri pariwisata. Industri pariwisata tidak hanya berupa objek wisata namun terbagi menjadi beberapa bagian dan salah satunya yaitu hotel. Hotel merupakan badan usaha akomodasi yang menyediakan jasa penginapan, makanan, minuman, serta jasa lainnya. Semua diperuntukkan bagi tamu mereka yang bermalam maupaun sekedar untuk menikmati makan atau minum. Tingginya kebutuhan penggunaan hotel pada saat ini menyebabkan tinginya persaingan hotel, untuk itu setiap hotel berlomba-lomba untuk memberikan kualitas dan pelayanan terbaik bagi tamunya agar mereka berkenan untuk kembali lagi di lain waktu atau merekomendasikan hotel tersebut kepada orang lain.

Salah satu hal yang menjadi fokus kualitas suatu hotel yakni perbaikan pelayanan yang berorientasi pada kepuasan konsumen pada setiap bagian yang ada di hotel, mulai dari Front Office, Food and Beverage, dan Housekeeping. Pada 3 area pelayanan ini, terdapat Butler yang bertugas memberikan sejumlah layanan kepada tamu. Tanggungjawab seorang Butler atau Butler Service meliputi pelayanan, makanan, minuman, alat makan, dan terkadang juga melakukan tugas lainnya. Butler dituntut untuk cekatan dan tanggap dalam melakukan setiap tugasnya, baik yang berhubungan langsung dengan konsumen atau tidak. Training ini akan memberikan pemahaman secara mendalam mengenai tugas dan peran seorang Butler atau Butler Service sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen

Pelayanan  adalah serangkaian aktifitas yang dilakukan hotel untuk tujuan memenuhi kebutuhan orang-orang yang datang ke hotel, baik untuk menginap maupun hanya datang sekedar untuk menikmati jasa hotel. Di samping memenuhi kebutuhan tersebut sekaligus menciptakan kepuasan melalui jasa pelayanan yang diberikan pihak hotel. Ada berbagai pelayanan eksklusif yang disediakan oleh suatu hotel,salah satunya adalah Butler.

Tanggung jawab seorang Butler atau Butler Service meliputi pelayanan, makanan, minuman, alat makan, dan terkadang juga melakukan tugas lainnya. Butler dituntut untuk cekatan dan tanggap dalam melakukan setiap tugasnya, baik yang berhubungan langsung dengan konsumen atau tidak.

Butler adalah merupakan tipe pelayanan individu ( personal service) yang diberikan kepada tamu hotel.Biasanya meliputi tugas 3 department dalam didalamnya yaitu front office, housekeeping dan food & beverage.Pada umumnya butler hanya ada di resort mewah. Namun di hotel juga ada fasilitas ini, kamar dengan kategori eksklusif akan mendapat pelayanan khusus butler. Peran utama dari butler adalah bahwa asisten pribadi, mengantisipasi kebutuhan tamu daripada menunggu untuk diminta. Selain rumah tangga, makanan dan minuman, butler membutuhkan untuk fasih dalam perawatan pribadi dan valeting.

Prosedur pelayanan butler kepada para tamu yang menginap sebenarnya sudah ada SOP yang ditetapkan. Bagi seorang hotelier tentunya wajib mengentahui SOP Butler Service mulai dari sebelum kedatangan, check-in, selama menginap sampai dengan tamu check-out seperti berikut ini :

  1. Sebelum Kedatangan (Pre-Arrival)
  2. Melakukan pengecekan daftar tamu yang telah melakukan pemesanan melalui PMS (property management system), kemudian menghubunginya untuk memastikan informasi detail prihal kedatangan.
  3. Memberikan informasi ke department lain mengenai profil tamu yang akan menginap
  4. Memastikan kesiapan kamar tamu sesuai pesanan dan juga menyiapkan segala kebutuhan apabila ada permintaan khusus dari pihak tamu
  5. Berkoordinasi dengan department yang bertanggung jawab terhadap penjemputan di bandara jika dibutuhkan sesuai permintaan tamu
  6. Mempersiapkan welcome amenities yang disesuaikan dengan profil tamu
  7. Proses Check in
  8. Menyapa tamu dengan hangat ketika tiba di hotel
  9. Menyuguhkan welcome drink kepada tamu
  10. Memastikan proses check-in tamu berjalan dengan lancar dan cepat
  11. Bekerjasama dengan bagian concierge untuk memastikan semua barang bawaan tamu ditangani dengan baik.
  12. Selama Tamu Tinggal (In House)
  13. Memberikan pelayanan semaksimal mungkin dan menghindari melakukan hal-hal yang tidak disukai oleh tamu
  14. Memberikan informasi lengkap kepada tamu prihal fasilitas yang dimiliki hotel termasuk hiburan terbaru yang telah disediakan di lingkungan hotel maupun area sekitar penginapan

Sekarang IDEBIZ membuka Pelatihan Marketing Comunication Specialist khususnya memiliki standar kemampuan sesuai bidangnya dalam mengolah manajemen pengolahan Tata Kelola Destinasi Wisata Alam.WhatsApp  : +62 851-6102-9533 // +62 81215017975 
Instagram  : @idebiz.id
Temukan penawaran menarik lainnya di platform kami idebiz.id

Tinggalkan Balasan